Klik x untuk menutup hasil pencarian. Cari di situs Remaja Kristen
Mengapa Cincin Kesucian Tidak Berhasil (dan Cara Memperbaikinya)
Pilihlah kurikulum seks remaja untuk gereja dan Anda akan menemukan hasil yang sama untuk sebagian besar dari mereka: janji kesucian sering disertai dengan cincin kesucian (cincin yang dipakai sebagai tanda kesucian atau komitmen untuk menjaga kesucian, yang umumnya dilakukan dalam beberapa gereja Katolik dan kelompok Kristen Injili - Red.). Karena fokus ini telah tersebar luas dan telah berlangsung begitu lama, kita memiliki lebih banyak dari apa yang kita butuhkan untuk studi ilmiah tentang keefektifannya.
Anda mungkin tahu apa yang akan terjadi. Setelah melakukan penelitian ilmiah besar-besaran seputar efek cincin dan janji kesucian, Janet E. Rosenbaum dari Sekolah Kesehatan Masyarakat Johns Hopkins Bloomberg menemukan bahwa "Mengikrarkan janji tampaknya tidak membuat perbedaan sama sekali dalam perilaku seksual apa pun," (1)
Tidak berdampak sama sekali. Remaja yang membuat komitmen ini mulai berhubungan seks pada usia yang sama, dengan jumlah pasangan yang sama, seolah-olah mereka tidak melakukan apa-apa.
Yang menimbulkan pertanyaan: Mengapa?
Untuk itu, kita perlu menyelami bidang ilmu lain: Ekonomi. Mungkin mengejutkan Anda bahwa Ilmu Ekonomi mempelajari lebih dari sekadar uang. Faktanya, segala sesuatu dalam bidang tersebut mencoba mempelajari bagaimana cara kerja dari masalah kompleks dan bagaimana insentif yang berbeda memengaruhi interaksi kompleks tersebut (seperti bagaimana cincin kesucian dapat memengaruhi dunia seksualitas yang sangat kompleks pada remaja).
Dalam istilah ekonomi, cincin kesucian atau ikrar adalah sesuatu yang disebut perangkat komitmen. Itu adalah alat yang digunakan untuk membuat diri Anda pada masa depan melakukan sesuatu yang sulit dilakukan oleh diri Anda saat ini. Masalahnya adalah bahwa metode semacam ini terkenal buruk dalam memberikan hasil yang diinginkan.
Steven Levitt, seorang ekonom terkenal dan penulis buku yang laris menjelaskan bahwa secerdas diri Anda saat ini dalam merancang perangkat komitmen ini, "diri masa depan sangat menginginkan apa pun yang ditolak dan menemukan cara untuk mengatasinya." (2)
Itu tidak berarti bahwa perangkat komitmen tidak pernah berhasil, tetapi seringkali tidak cukup kuat untuk berhasil. Itulah yang terjadi dengan cincin kesucian. Mereka tidak cukup kuat. Melanggar janji atau cincin tidak membawa konsekuensi nyata. Faktanya, satu-satunya konsekuensi yang dibawanya adalah rasa bersalah setelah itu dilanggar, dan rasa bersalah adalah motivator yang buruk. Umumnya, semua rasa bersalah berhasil untuk memastikan orang menyembunyikan sesuatu.
Namun, itu bukan bagian yang paling mengkhawatirkan. Hal yang berhasil dilakukan oleh perangkat komitmen ini sangat berbahaya. Meskipun saya memiliki pendapat sendiri tentang alasannya, Studi Johns Hopkins menemukan bahwa orang yang menandatangani janji kesucian dan memakai cincin kesucian jauh lebih mungkin untuk TIDAK menggunakan perlindungan apa pun saat pertama kali berhubungan seks.
Ketika orang-orang yang bermaksud baik melakukan pekerjaan yang baik untuk membuat remaja berjanji untuk tidak berhubungan seks sampai mereka menikah, mereka tidak melakukan apa pun untuk mencegah seks pranikah, sementara pada saat bersamaan menyebabkan remaja lebih mungkin untuk tidak menggunakan alat kontrasepsi seperti kondom.
Apa yang kita lakukan?
Ini jelas tidak berarti gereja harus berhenti berbicara tentang seks. Ini juga tidak berarti bahwa kita harus berhenti menganjurkan pantang. Namun, itu berarti pekerjaan kita tidak semudah yang kita harapkan. Solusi untuk membantu remaja tetap murni secara seksual tidak sesederhana meminta mereka menandatangani kartu atau memakai cincin.
Artinya, kita dapat membuang semua waktu dan energi yang dihabiskan untuk mendorong hal-hal itu dan menggunakan waktu itu dengan cara yang lebih produktif. Cara apakah itu? Saya pikir Anda tidak akan pernah bertanya!
Kita perlu membekali remaja dengan pengetahuan dan alat yang mereka butuhkan untuk membuat keputusan yang lebih baik dan menjadi lebih baik dalam pengendalian diri. Daripada menetapkan batasan yang subjektif tentang "seberapa jauh terlalu jauh", kita perlu membantu mereka memahami mengapa ekspresi fisik cinta tertentu sesuai dalam beberapa hubungan dan bukan pada yang lain.
Alih-alih mempraktikkan beberapa bentuk dari "katakan saja tidak", kita perlu mengajari mereka metode pengambilan keputusan yang dapat membantu mereka memproses masalah besar dan membantu mereka melihat yang benar dan yang salah ketika mereka sedang berdua saja di rumah pacar mereka.
Semua ini perlu dilihat dalam pemahaman tentang kehadiran Allah di dunia. Semua ini perlu ditempatkan dalam konteks kitab suci dan dilihat dalam kemitraan dengan anggota Tubuh Kristus lainnya.
Semua ini adalah apa yang ada di balik pendekatan saya terhadap pendidikan seks dalam buku "Sex: A Christian Perspective on Our Bodys, Decisions, and Relationships". Tidak ada janji kesucian, juga tidak memberitahu siswa untuk menetapkan batasan antara berpegangan tangan dan melakukan hubungan intim.
Sebaliknya, itu berusaha untuk membekali siswa muda (kelas 6-8) dengan apa yang mereka butuhkan untuk menjalani kehidupan suci dalam kaitannya dengan seksualitas mereka. Saya harap Anda akan memeriksanya. Ini tersedia untuk diunduh (pada waktu yang akan datang) atau di USB thumb drive (saat ini). (t/Jing-Jing)
Diterjemahkan dari: | ||
Nama situs | : | Jeremy Words |
Alamat situs | : | http://jeremywords.com/blog/2014/7/8/why-purity-rings-dont-work-and-how-to-fix-it |
Judul asli artikel | : | Why Purity Rings Don't Work (and How to Fix It) |
Penulis artikel | : | Jeremy Steele |
- Login to post comments