Home » Persahabatan » Haruskah Saya Berteman dengan Orang Kristen Saja?
Klik x untuk menutup hasil pencarian. Cari di situs Remaja Kristen
Haruskah Saya Berteman dengan Orang Kristen Saja?
Berteman adalah bagian yang sangat penting dari menjadi manusia. Allah menciptakan kita sebagai makhluk sosial yang rindu menjalin hubungan dengan sesama, maka tak heran bagi para remaja, sahabat adalah salah satu hal terpenting dalam hidup!
Akan tetapi, jika Anda adalah seorang remaja Kristen, Anda mungkin bertanya-tanya: haruskah saya berteman dengan orang Kristen saja?
Jawaban singkat untuk pertanyaan itu adalah tidak! Mari kita lihat alasannya.
Semua orang diciptakan menurut gambar Allah
Dalam Kejadian 1, kita diberitahu bahwa Allah menciptakan manusia menurut gambar-Nya. Bukan hanya orang Kristen, tetapi kita semua!
Teman Hindu Anda, rekan Muslim Anda, teman ateis Anda -- semuanya diciptakan menurut gambar Allah dan memiliki nilai dan kehormatan yang melekat.
Jelas akan lebih baik jika mereka juga mengikuti Yesus, tetapi mereka tidak menjadi kurang berharga hanya karena mereka tidak menjadi pengikut-Nya. Yesus mati untuk kita semua sebelum kita menjadi orang Kristen.
Jika Anda membatasi diri Anda hanya pada teman-teman Kristen, Anda membatasi diri Anda sendiri dari keindahan dan keajaiban yang ada pada semua manusia -- yang diciptakan secara unik dan istimewa.
Teman-teman non-Kristen kita bisa menjadi lucu, kreatif, penuh kasih, dan menginspirasi, karena mereka juga diciptakan menurut gambar Allah. Begitu banyak hal baik untuk dinikmati!
Kita dipanggil untuk mengasihi semua orang
Dalam Matius 23, Yesus memberi tahu para pengikut-Nya bahwa perintah terbesar kedua adalah agar kita mengasihi sesama kita seperti diri kita sendiri.
Jadi, siapa sesama kita? Nah, seorang pria antusias mengajukan pertanyaan ini kepada Yesus dalam Lukas 10, dan sebagai tanggapannya, Yesus menceritakan kisah tentang Orang Samaria yang Baik Hati.
Orang Samaria dan orang yang dibantunya memiliki keyakinan yang berbeda, tetapi Yesus menggunakan mereka sebagai contoh kasih dan perhatian yang harus kita tunjukkan satu sama lain.
Namun, mengasihi semua orang tidak berarti kita harus berteman dengan semua orang! Ada beberapa orang yang kepadanya akan kita tunjukkan kasih seperti Kristus, meskipun secara teknis mereka bukan teman kita.
Akan tetapi, mengingat bahwa kasih adalah komponen utama dari persahabatan, berteman dengan orang non-Kristen adalah cara yang bagus untuk mengasihi mereka.
Ini adalah kesempatan besar untuk menunjukkan dan membagikan Injil
Survei menunjukkan bahwa ada banyak orang non-Kristen di Australia yang tidak mengenal satu pun orang Kristen -- padahal Australia adalah negara yang mayoritas Kristen!
Ketika Anda berteman dengan seorang non-Kristen, Anda mungkin menjadi orang yang mereka lihat sebagai contoh tentang apa artinya mengikuti Yesus. Andalah yang akan mereka pikirkan ketika orang Kristen disebutkan di media atau ketika salah satu teman mereka yang lain mengkritik kekristenan.
Itu tanggung jawab yang besar, tetapi juga merupakan alasan bagus untuk berinvestasi dalam persahabatan ini! Ketika Anda mengikuti Yesus dengan setia di depan orang lain, mereka akan menyaksikan iman dan kasih Anda, dan karena itu melihat Yesus dalam perspektif yang lebih positif.
Plus, konteks persahabatan adalah tempat yang bagus untuk melakukan percakapan yang lebih terarah tentang Yesus. Hanya berhati-hatilah agar teman Anda tidak berpikir bahwa satu-satunya alasan Anda bergaul dengan mereka adalah untuk mengubah iman mereka!
Peringatan Singkat
Sekarang setelah semua hal di atas telah diungkapkan ...maka kita perlu sedikit berhati-hati ketika berteman dengan orang-orang non-Kristen.
Sering kali, orang non-Kristen akan memiliki gagasan yang berbeda dari kita tentang apa yang benar dan salah. Itu tidak berarti kita harus menyingkirkan mereka dari kehidupan kita, tetapi kita mungkin perlu bersiap untuk mempertahankan prinsip kita dan mengatakan 'tidak' jika mereka ingin kita melakukan sesuatu yang tidak nyaman bagi kita.
Selain itu, sering kali dikatakan bahwa Anda menjadi serupa dengan lima orang lain yang paling sering menghabiskan waktu bersama Anda. Jika semua teman dekat Anda non-Kristen, Anda mungkin akan merasa kepayahan untuk mempertahankan iman Anda dan tetap berpegang teguh pada apa yang menurut Allah baik dan benar.
Jadi, apa solusinya? Nah, bertemanlah dengan banyak orang non-Kristen, tetapi miliki juga banyak teman Kristen!
Menghadiri gereja atau kelompok pemuda adalah cara yang bagus untuk berteman dengan orang-orang Kristen yang akan menjagai Anda, mendorong Anda dalam iman Anda, dan yang akan memahami apa yang Anda alami.
Persahabatan adalah hal yang menakjubkan, tetapi seperti halnya semua bagian kehidupan, menjadi seorang Kristen berarti kita perlu melakukannya dengan cara yang sedikit berbeda. (t/N. Risanti)
Diterjemahkan dari: | ||
Nama situs | : | Fervr |
Alamat situs | : | https://fervr.net/teen-life/should-i-just-be-friends-with-christians |
Judul asli artikel | : | Should I just be friends with Christians? |
Penulis artikel | : | Elisabeth Carter |
- Login to post comments